Recents in Beach

Breaking

1.29.2013

Cara Membuat Cajon (Acoustic Drum Box) - Part 2

DEMO GASENDRA'S CAJON
 

PROSES PEMBUATAN CAJON

7. Untuk pemasangan tapa/headdrum gunakan baut dengan jarak yang tidak terlalu renggang. semakin rapat, semakin baik untuk mengurangi suara antara tapa dan body.

Cara Membuat Cajon - TapaCara Membuat Cajon - Tapa Skrup


8. Gunakan kikir atau amplas untuk menumpulkan bagian sudut cajon.
Cara Membuat Cajon - Amplas

9. Untuk tahap selanjutnya, amplaslah seluruh bagian permukaan, kemudian gunakan dempul untuk menutupi bagian-bagin yang lekuk/berpori-pori. Ulangi pengamplasan dan pendempulan jika hasil sebelumnya kurang baik.
Cara Membuat Cajon - DempulCara Membuat Cajon - Amplas 2

10. Tahap selanjutnya adalah pewarnaan. Warnailah atau berikan corak sesuai keinginan.
Cara Membuat Cajon - JadiCara Membuat Cajon - Jadi Belakang


11. Sebagai tambahan, pasangkan kaki pada bagian bawah cajon, agar permukaan bawah tidak bersentuhan langsung dengan lantai.
Cara Membuat Cajon - Kaki

12. Tahap terakhir, jangan lupa merek untuk cajon.
Cara Membuat Cajon - Merk

GASENDRA'S CAJON
sss
^_^
Cara Membuat Cajon - SelesaiCara Membuat Cajon - Selesai 2
 GASENDRA'S CAJON
sss
^_^

CARA MEMAINKAN CAJON
1. Duduklah di atas cajon dengan posisi tapa berada di depan.
2. Pada pemukulan cajon terdapat 4 suara dasar, yaitu  tone, bas, tap dan slap :
● Tone
   Dengan memukul bagian atas cajon menggunakan setengan telapak tangan terbuka.
● Bas
   Dengan memukul bagian sepertiga bagian atas/tengah cajon dengan menggunakan seluruh permukaan telapak tangan.
● Tap
   Dengan memukul bagian atas.
● Slap
   Dengan memukul bagian samping atas.
3. Rileks dan lemaskan setiap pukulan.
4. Gunakan improvisasi dalam memainkannya.
 
LAMA PROSES PEMBUATAN
28 Januari 2013:
• ±16.30-18.00 WITA : Tahap 1-3
• ±19.00-19.30 WITA : Tahap 4-5
29 Januari 2013:
• ± 08.00-11.00 WITA: Tahap 6-9
• ± 12.30-13.00 WITA: Tahap 10 (lapisan pertama)
30 Januari 2012:
• ± 9.30-10.00 WITA: Tahap 10 (lapisan kedua)
1 Februari 2012:• ± 13.00-15.00 WITA: Modifikasi snappy

TOTAL HARGA BAHAN PER CAJON
Multiplek=±Rp. 43.750,-
Triplek=±Rp.2.500,-

Snappy=Rp.35.000,-

Lem+dempul+paku+baut+cat+,dll=±Rp.30.000,-


"Mohon maaf jika ada kekurangan"

Pustaka:
● http://caseyconnor.org/jl/cajon
http://www.wikihow.com/Build-a-Cajon 
● http://en.wikipedia.org/wiki/Cajón
● https://www.google.co.id/imghp?hl=id&tab=wi

Tutorial Bagaimana Cara Membuat Cajon Kotak Box Akustik Acoustic Alat Musik

1 comment:

  1. Bro MAU Tanya Kalo tapa/headdrum Yang Bagian Samping2nya Di Rapetin Boleh Apa Tidak, Kalo Gak Boleh Kenapa? Makasih

    ReplyDelete